Tembilahan, 27 November 2024 – Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Lapas Tembilahan berjalan dengan aman dan tertib. Kalapas Tembilahan, Hari Winarca, bersama tim pengamanan Pilkada memantau langsung jalannya proses pemungutan suara di TPS khusus warga binaan, yaitu TPS 901 dan TPS 902. Turut hadir AKBP Norhayat, Wadir Samapta Polda Riau, dan M. Arif, Komisioner KPU Indragiri Hilir.
Baca juga:
TNI AL Tangkap 8 Kapal Pencuri Batu Bara
|
Dalam kunjungannya, tim memastikan seluruh prosedur pelaksanaan pemungutan suara berlangsung sesuai aturan. Pengamanan diperketat untuk menjamin kelancaran proses demokrasi di lingkungan lapas. Kalapas menegaskan bahwa seluruh pihak yang terlibat, baik petugas lapas, aparat keamanan, maupun penyelenggara pemilu, telah menjalankan tugasnya secara profesional.
“Kami memastikan hak pilih warga binaan dapat tersalurkan dengan baik, tanpa melupakan aspek keamanan dan ketertiban. Pelaksanaan di dua TPS khusus ini menjadi bagian dari komitmen kami dalam mendukung demokrasi yang inklusif, ” ujar Kalapas. Ia juga mengapresiasi sinergi yang terjalin antara Lapas Tembilahan, KPU, Bawaslu, dan aparat keamanan, yang berperan penting dalam menjaga kelancaran Pilkada di lingkungan lapas.